Puisi Untuk Ibu

   
Puisi Untuk Ibu

Puisi Untuk Ibu

Kebaikanmu Ibu

Andai aku ingat kebaikan ibuku yang telah melahirkanku dan menyapihku selama hampir dua tahun lamanya.

Andai aku ingat kebaikan ibuku yang mengganti popokku saat aku ngompol, mengompres keningku saat aku demam.

Aku hanya ingat kebaikan ibuku saat aku sudah dewasa, memberiku uang saku & merestuiku saat berangkat menuntut ilmu.

Dan andai aku tahu kebaikan ibuku yang tiap dalam do'a di akhir sholatnya tak pernah lupa menyebutkan namaku & adikku.

Ibu, tak salah jika surga ada di bawah telapak kakimu, karena kebaikan-kebaikanmu padaku lebih agung & lebih mulia daripada surga seisinya.

I'll always love you Mom, forever. ;)

"Hiks dan ibu tidak pernah berkeluh kesah", tambahan dari mbak @ummihasfa

_______________________________________________________________
----------------------------------------------------------------------------

Karena puisi di atas aku dapet hadiah buku #bengkeljiwa dan #dearlove dari mbak @ummihasfa. Terimakasih mbak Dian Nafi' yang sudah membuat kompetisi kecil-kecilan di @twitter. ;)

24 November 2012

Diperbarui

5 Komentar

+ Tambahkan
"andai aku ingat kebaikan ibu", berarti sekarang lupa dhunk sama kebaikan ibu.. semoga kita tidak pernah melupakan kebaikan ibu.
wah, bagus nih puisinya, cocok untuk tugas puisi disekolah
hahaa...iya, aku lupa, waktu itu aku baru umur 2 tahun, lum ingat apa²...hee :D

Aamiin...tak akan pernah ku lupa Pak...
makasih ya Sayang...#eh :p

Alhamdulillah kalo bisa membantu :)
kirim-kirim tulisan kesini juga dong,
kunjungi juga web kita yah http://flpkita.wordpress.com/
Tambahkan Komentar